PUSPAWARNA KE-38

 Acara Smaga Kentongan Festival adalah perayaan istimewa dalam merayakan pencapaian dan kebanggaan kita di SMA Negeri 3 Jember. Acara tersebut dilaksanakan pada tanggal 20 Desember 2023. Acara ini dilaksanakan untuk merayakan hari istimewa SMAGA yg ke-38 th yang Bertajuk "Satukan Pikiran Wujudkan Pagelaran", festival ini mengangkat makna bahwa menghadapi tantangan dalam mewujudkan sebuah pagelaran akan terasa lebih ringan jika dilakukan bersama. Setiap ide cemerlang yang digabungkan akan menciptakan pagelaran yang spektakuler.


Festival akan diawali dengan semangat SMAGA MANIA, pemanggilan kepada seluruh warga SMA Negeri 3 Jember. Acara kemudian dilanjutkan dengan lagu supporter yang menghibur, diikuti dengan lagu "Selamat Ulang Tahun" dari Jamrud. Saat lagu masih berkumandang, warga SMAGA akan memberikan jalan kepada kepala sekolah menuju panggung. Setelah sampai di panggung, MC akan memulai acara dengan pembukaan yang ceria, diikuti dengan sambutan sekaligus pembukaan Puspawarna oleh kepala sekolah. Pemotongan tumpeng dan pembacaan doa juga akan dilakukan untuk mendoakan kemajuan sekolah kita tercinta. Setelah itu, kepala sekolah, Waka, dan Pak Alfan akan kembali duduk untuk menikmati acara.


Pentas Kentongan akan menjadi sorotan utama dari awal hingga akhir acara. Penutup festival akan diisi dengan penampilan spesial dari Guntur Arisandi dan tim, menambahkan kemeriahan pada perayaan.


Acara ini memberikan banyak pelajaran tentang kekeluargaan, kerja sama, dan kekompakan. Untuk menyaksikan kemeriahan acara, kunjungi YouTube: OSISMPK SMAGA JEMBER. Selamat ulang tahun untuk SMA Negeri 3 Jember, semoga selalu jaya dan melahirkan calon-calon pemimpin bangsa yang cemerlang. Kami, panitia, sangat bangga dengan hasil kerja keras ini dan mengucapkan terima kasih kepada Ibu/Bapak guru, pengisi acara, serta sponsor dan donatur yang telah mendukung kesuksesan acara ini.




Komentar